Kunjungan dari SMK N 1 Blora

SMKN 6 Surakarta hari ini, Sabtu, 20 Oktober 2012 menerima kunjungan dari guru SMKN 1 Blora. Sebanyak 30 orang guru dari SMKN 1 Blora datang bersama rombongan untuk melihat lebih dekat SMKN 6 Surakarta utamanya bidang kegiatan belajar mengajar, peralatan, sarana prasarana dan kegiatan workshop Pertokoan.