UNIKNYA RAPAT DINAS 2022 SMKN 6 SURAKARTA

Menyambut tahun baru 2023 sekaligus menghadapi semester genap, kepala SMKN 6 Surakarta, Dwi Titik Irdiyanti, S.Si., M.Pd. menyampaikan resolusinya di depan rapat dinas yang berlangsung di aula pada Jumat, 16 Desember 2022. Resolusi tersebut antara lain: Meningkatkan kedisiplinan, tertib berseragam sesuai hari dan aturan, keluar lingkungan sekolah dengan ijin, meningkatkan pelayanan 5S (budayakan keramahan), mengaktifkan semua akun belajar.id seluruh warga sekolah, meningkatkan prestasi (LKS & lomba guru).

Hal-hal yang disebutkan di atas sudah berjalan baik selama tahun 2022, maka tidak salah jika orang nomor satu di SMK PK Pemadanan yang terletak di jl. LU Adi Sucipto no. 38 Kerten Laweyan-Surakarta ini mengajak seluruh stakeholder di bawah kepemimpinanya untuk lebih meningkatkan lagi hal-hal yang sudah berjalan baik tersebut di tahun 2023 mendatang.

Dalam kesempatan yang sama, Prihatin Darsini, S.ST. Par., WKS 1 menyampaikan terimakasih kepada bapak ibu guru atas bantuan dan kerjasama serta partisipasi aktifnya sehingga tugas-tugas kurikulum dapat terlaksana dengan baik. Beliau juga menyampaikan permohonan maaf karena SK pembagian tugas mengajar belum dapat disampaikan saat ini terkait ada satu dan lain hal yang harus diselesaikan terlebih dahulu.

Danang Eko Sutrisno, S.Pd., sebagai WKS 2 juga menyampaikan terimakasihnya kepada bapak ibu guru yang telah mengawal kegiatan-kegiatan siswa sekaligus mohon kesediaan bapak ibu guru untuk dapat terus mendampingi siswa di kegiatan-kegiatan yang akan datang.

Selaku WKS 3, Abdul Muslim, S.Pd. menghimbau : 1. Kepada semua kapro untuk segera mengumpulkan RKAS, kecuali bagi yang sudah mengumpulkan. 2. Pengawasan UT Sabtu dan Minggu agar datang lebih awal 3. Mohon kerjasama seluruh bapak ibu guru untuk senantiasa mengingatkan siswa mengenai perawatan barang-barang di laboratorium.

Endang Retna Palupi, S.Pd., M.Pd., WKS 4 menyampaikan terimakasih kepada bapak ibu guru yang telah melaksanakan monitoring PKL. Segera melaksanakan monitoring PKL bagi yang belum melaksanakan.

Yudi Cahya Ariyanto, S.Pd., M.Pd. selaku WMM menyampaikan terimakasih atas kerjasama semua warga SMKN 6 Surakarta sehingga mendapatkan akreditasi A. Di tahun-tahun mendatang, bantuannya masih diharapkan.

Selamet Hutomo, SE. selaku ka TU juga berterimakasih kepada bapak ibi guru sekaligus menginformasikan akan adanya sosialisasi mengenai e-kinerja, e-jabfung, SKP tidak lagi dikerjakan secara manual tetapi melalui aplikasi.

Ada yang unik pada rapat dinas kali ini. Padamnya listrik saat acara baru berjalan separuh tidak menjadi halangan bagi seluruh peserta rapat untuk melanjutkan acara hingga selesai. Justru menjadi ajang untuk menunjukkan kreativitas amsing-masing untuk mensiasati kondisi yang terjadi.

Selesai rapat dinas, acara dilanjutkan dengan pelepasan purna tugas guru dan karyawan secara kekeluargaan. Beliau yang sudah purna adalah: Ibu Dra. Enik Febriyati, Dra. Rr. Indah satyani, M.Pd., dan Bapak Warjono serta Sriman.

Sehat, bahagia selalu menyambut masa purna bagi Bapak Ibu yang telah purna, semoga bapak ibu yang masih bertugas dapat menjalankan tugas hingga purna seperti bapak ibu semua.

Semua senang, bahagia dan ceria. Acarapun diakhiri dengan foto bersama. (NN)