DIAN PINSA ‘GLADIAN PIMPINAN SANGGA’

DEWAN AMBALAN SAMBER NYAWA – DEWI SARTIKA

GUDEP 01.129 / 01.130

Sabtu, 7 Oktober 2023, panas terik sinar matahari yang menyengat tubuh tak menyurutkan langkah siswa – siswi yang tergabung dalam Dewan Ambalan Pangeran Samber Nyawa – Dewi Sartika Gudep 01.129 / 01.13 SMK Negeri 6 Surakarta mengikuti kegiatan Gladian Pimpinan Sangga atau sering disebut Dian Pinsa.  Dian Pinsa adalah salah satu bentuk kegiatan geladian satuan penegak dengan tujuan untuk melatih anggota  ambalan atau untuk melatih jiwa diri Pimpinan Sangga (Pinsa) dan Wakil Pimpinan Sangga (Wapinsa) dalam dunia kepramukaan.

Apa yang dimaksud dengan Pinsa (Pimpinan Sangga)? Sangga Pramuka dipimpin oleh seorang Pemimpin Sangga (Pinsa) yang dipilih dari anggota sangga itu sendiri. Pemimpin sangga memiliki tanggung jawab untuk mengkoordinasikan kegiatan sangga serta membimbing dan memastikan kelancaran tugas-tugas yang harus dijalankan oleh anggota Sangga. Mau tahu jenis sangga itu apa saja? Penasaran? Yuk kita intip! Ada sangga perintis, sangga penegas, sangga pencoba, sangga pendobrak, dan sangga pelaksana.

Salah satu Program Kerja Gudep 01.129 / 01.130. SMK Negeri 6 Surakarta adalah Dian Pinsa. Adapun peserta Dian Pinsa adalah Pimpinan dan wakil Pimpinan Sangga kelas X. Kegiatan ini bermaksud :

  1. Mendidik, melatih, dan menjadikan pramuka penegak SMK Negeri 6 Surakarta memiliki kepribadian yang sesuai dengan Tri Satya dan Dasa Darma Pramuka.
  2. Mengisi masa remaja dengan kegiatan positif, yang berguna bagi diri sendiri, masyarakat serta bangsa dan negara
  3. Mempererat kerja sama dan rasa persaudaraan antar anggota pramuka penegak SMK Negeri 6 Surakarta.

Kegiatan Dian Pinsa menjadi langkah nyata guna membantu para pemuda untuk menemukan jati diri terbaik mereka dan mempersiapkan diri untuk menjadi pemimpin di masa mendatang. Hal ini sesuai dengan tema yang diusung yaitu kepemimpinan adalah aksi bukan posisi. Yang disampaikan dengan apik dan semangat oleh Kak Galih Yudhistira  Mahasiswa UNS yang juga menjabat sebagai Pembina Pramuka MTsN 1 Surakarta.

Para peserta  sangat antusias dalam mengikuti kegiatan, terlihat dari keaktifan setiap sesi sangat seru dan penuh semangat dan menyenangkan. Tutur beberapa peserta akan kesan-kesan dalam mengikuti dian pinsa.

Keseruan permainan cicak rumput

Kegiatan yang berlangsung dari pukul 07.00 – 15.00 diharapkan para Pramuka Penegak di Gugus depan 01.129 / 01.130 SMK Negeri 6 Surakarta dapat menjadi kaum muda yang berwawasan, berbudi luhur, cerdas, dan dapat membawa perubahan positif di lingkungan keluarga, sekolah, maupun masyarakat. Kegiatan dian pinsa dilakukan untuk memberikan pengalaman dan bekal ketua dan wakil sangga sehingga siap menjadi seorang pemimpin yang dapat diandalkan di masa depan di manapun mereka berada.

SALAM PRAMUKA … KOPRAMSEGA JAYA

Oleh: Murtini Rahmawati